TASIKMALAYA – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 74, lokasi Terminal Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar) kembali dipadati masyarakat. Sabtu 17/08/2019.
Meski tidak nampak perubahan yang signifikan dari sebelum-sebelumnya dalam penyelenggaraan HUT RI di wilayah tersebut, namun bentuk antusias masyarakat dalam menyambut dan memeriahkan Hajat Negara yang merupakan acara nasional itu, masih dinilai sangat maksimal.
Pantauan Kontenindonesia.com pasca acara tersebut di lokasi Terminal Rajapolah itu, tampak sejumlah bendera Merah Putih yang merupakan simbol Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), menghiasi lokasi terminal tersebut. Selain itu, tampak hadirnya seluruh Aparatur Pemerintah, Pendidikan, Institusi TNI dan Polri hingga ribuan masyarakat juga terpantau nyaris memenuhi seluruh halaman terminal tersebut, yang dihangatkan oleh suara Dar Der Dor nya bedil lodong buatan masyarakat saat berlangsungnya sesi penilaian hasil karya setiap Kampung dari 8 Desa di Kecamatan Rajapolah.
Untuk diketahui, pasca berlangsungnya sesi Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 yang digelar beberapa jam sebelumnya dilokasi terminal itu, Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra), seluruh lembaga Aparatur Pemerintah dan Pendidikan, Institusi TNI dan Polri, Siswa-siswi dari masing-masing sekolah hingga sejumlah barisan Organisasi Masa (Ormas) dan masyarakat, tampak mengisi berlangsungnya upacara.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada satu pihakpun yang dapat di wawancara terkait kegiatan itu, karena semuanya msih terlihat sibuk.
Penulis : Deni