KOTA TASIKMALAYA – Kegiatan acara pelepasan siswa-siswi kelas XII SMAN 8 Kota Tasikmalaya diwarnai isak tangis haru. Pelepasan yang diadakan di Gedung Rumah Makan Sambel Hejo, Jl. Mashudi Kota Tasikmalaya, Rabu (29/6/2022) dihadiri oleh Dewan Komite Sekolah, Wali Kelas, Dewan Guru, dan juga orang tua murid.
Acara yang dimulai dari sambutan – sambutan, pengajian, menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan penyerahan mendali kenang – kenangan kepada siswa siswi, Adapun puncak inti acara setelah menyayikan lagu Hymne Guru ialah sungkeman siswa-siswi kepada Dewan Guru sebagai perpisahan terkahir diwarnai rasa haru.
Sutiana, S.Pd mewakili Kepala Sekolah yang kebetulan tidak dapat hadir pada acara menyebutkan kepada orang tua murid atas keberhasilannya dapat diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), ” Alhamdulilah siswa berjumlah 356 orang siswa semuanya lulus 100% dan tahun ini ada siswa maupun siswi yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri kurang lebih ada 20% sampai 50 orang siswa yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri, ” ucapnya.
Lanjutnya, “Ibu dan Bapak telah menitipkan anaknya tentu kami dari pihak sekolah berusaha memaksimalkan kemampuan yang ada mulai dari segi pendidikan, sarana dan fasilitas lainnya guna memberikan pelayanan terbaik,” tutur Sutiana yang menjabat sebagai Wakasek Kurikulum SMAN 8 Kota Tasikmalaya.
Permintaan maaf dan juga rasa terimakasih disampaikan kepada orang tua murid.” Kami mohon maaf apabila anak Ibu/Bapak yang menitipkan di sekolah kami, ada kekurangan dalam pelayanan dalam pendidikan dan yang lainnya, sekali lagi saya mengucapkan terima kasih kepada Ibu / Bapak yang telah menitipkan anaknya disekoah SMAN 8 Koa Tasikmalaya ini, mudah-mudahan setelah keluar dari sekolah ini sukses dan berhasil, ” pungkasnya.
Penulis : Tatang Hidayat
Editor : Yandi