Rapat Paripurna Hari Jadi Kab Tasikmalaya Ke-391 Tahun – 2023

oleh

KAB TASIKMALAYA|Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tasikmalaya dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Tasikmalaya Ke- 391 Tahun – 2023, Rabu (26/07/2023).

Acar dilaksanakan di Gedung DPRD Kabupaten Tasikmalaya yang dihadiri oleh, Bupati Tasikmalaya, Wakil Bupati, Forkopimda, Perwakilan pemda dari kab/kota , Mantan bupati H tatang farhanul hakim, m.pd., H. Oleh Soleh, SH., Drs. H. Yod Mintaraga, MPA., Viman Alfarizi R., ST, BA., Drs. KH. Tetep Abdulatip., H. Arip Rachman, SE., Sekda, Kepala skpd, Perwakilan lembaga perbankan, Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Jawa barat, Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Jawa barat, dan tamu undangan lainnya, Rabu (26/07/2023).

DPRD Kab Tasikmalaya mengungkapkan dalam sambutannya, Ucapan Terimakasih kepada seluruh yang ikut hadir dalam peringatan hari jadi Kab Tasikmalaya ke-391 Tahun.

Di hari yang penuh dengan sejarah, DPRD kab Tasikmalaya membacakan makna dari perjalanan Tasikmalaya sampai sekarang ini, dimana didalamnya terdapat makna – makan yang sangat penting untuk perkembangan kehidupan pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan di kabupaten tasikmalaya.

Melalui peringatan hari jadi Kab Tasikmalaya ke 391 Tahun, marilah kita bersama – sama untuk introspeksi meneliti kekurangan dan kelebihan serta menumbuhkan kesadaran diri sekaligus mendorong semangat agar senantiasa berupaya meningkatkan kemajuan bagi bangsa dan negara Republik Indonesia yang kita cintai ini, Rabu (26/07/2023).

BACA JUGA; Desa Se- Cigalontang Sambut dan Peringati Milangkala Kab Tasikmalaya Ke 391 Tahun

Sementara itu. Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto mengatakan, peringatan hari jadi bukan sekedar penyelenggaraan biasa, “Hari ini kita menyelenggarakan acara, tetapi kita sangat mengharapkan hari ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk mensyukuri atas nikmat yang diberikan”, 391 Tahun bukanlah waktu yang pendek dan mudah, apa yang hari ini kita dapatkan sesungguhnya bukanlah kita sendirian, tetapi perjalanan panjang yang dimulai dari nol.

BACA JUGA; DPRD Kab Tasikmalaya Ucapkan Selamat Hari Jadi Kab Tasikmalaya Ke 391 Tahun

Ada banyak pengorbanan untuk kab Tasikmalaya dan banyak pikiran yang dituangkan.Oleh karenanya. Bupati Tasikmalaya menyampaikan terimakasih kepada para pejuang yang telah membangun Kab Tasikmalaya hingga saat ini. “Capaian yang diperoleh, tentu hasil dari kerjasama yang dilakukan dengan berbagai pihak, terutama dukungan masyarakat kab Tasikmalaya”, Imbuhnya, Rabu (26/07/2023).

Pada kesempatan yang sama, Perwakilan dari Pemerintahan Provinsi Jawa Barat menyampaikan. Di hari yang bersejarah ini, semoga menjadi momentum untuk mewujudkan masyarakat kabupaten Tasikmalaya yang semakin sehat penuh dengan semangat serta harapan sebagaimana tema hari jadi ke 391, yaitu walagri, Bagja , Waluya.

Kabupaten Tasikmalaya memiliki potensi peluang sekaligus tantangan yang besar dalam melaksanakan pembangunan untuk mewujudkan kabupaten Tasikmalaya yang religius berdaya saing dan sejahtera serta berkelanjutan.

Terbukti, langkah nyata dari kabupaten Tasikmalaya dalam mendukung visi pemerintah provinsi Jawa barat tahun 2018-2023 yaitu terwujudnya Jawa barat juara lahir dan batin, melalui inovasi dan kolaborasi, Ucapnya, Rabu (26/07/2023).

BACA JUGA; Wilujeng Milangkala 391 Tahun Kab Tasikmalaya

Terima kasih telah berkolaborasi dengan harmonis bersama pemerintah provinsi Jawa Barat, selama 5 tahun ini kolaborasi yang nyata yang telah dirasakan bersama yaitu pada saat menghadapi pandemi covid-19 era disrupsi yang pertama ini merupakan tantangan yang telah kita hadapi bersama, dimana sampai saat ini Jawa barat sudah dapat keluar dari era disrupsi ini dan itu adalah berkat kerjasama antara pemerintah provinsi dan juga kabupaten kota termasuk kabupaten Tasikmalaya, Imbuhnya, Rabu (26/07/2023).

(Jajang/Janur)