Kades PAW Pamokolan Dilantik : Bupati Ingatkan Jangan Berfikir Mencari Kekayaan

oleh

CIAMIS –  Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) Pamokolan usai  di Lantik Bupati Ciamis mendapatkan beberapa arahan diantaranya agar tidak memperkaya diri dalam peran sebagai pengampu dan pengambil kebijakan sesuai jabatan Kepala Desa yang bakal diemban empat tahun tujuh bulan tujuh hari kedepan usai dilantik.

 

“Kuwu (kepala desa. Red) dan Bupati memiliki peran dan fungsi sama yaitu layanan masyarakat, melayani  dengan sebaik-baiknya jangan berfikir untuk mencari menambah kekayaan,” ujar Bupati Ciamis, H Herdiat Sunarya dalam sambutan pasca pelantikan di Aula Desa Pamokolan Kecamatan Cihaurbeuti, Jumat (11/8/2023).

 

Bupati menyampaikan hal demikian lantaran ujarnya tidak menghendaki ditangkap lantaran perbuatan memperkaya diri itu berakibat Kuwu di tangkap atawa berurusan dengan Aparat Penegak Hukum.

 

Selanjutnya, Bupati berwanti-wanti agar Kuwu banyak membaca aturan regulasi perundang-undangan desa karena banyak regulasi yang harus dipahami dan ditaati, “Bekerja patuhi aturan perundang-undangan, banyaknya aturan pak Kuwu. rajin membaca memahami agar sesuai dengan jalurnya,” kata H Herdiat.

 

Pelantikan Kades PAW Pamokolan berada pada suasana mendekati tahun politik, Bupati pun menekankan Kuwu harus hadir dengan netralitas, “Kuwu dilantik di tahun politik dengan gonjang ganjing politik, kahade (hati-hati. Red) Pak Kuwu harus netral tidak memihak partai, warna, seseorang,” pesan Bupati, Kuwu dipesankan agar memusatkan perhatian menjadi milik seluruh masyarakat, “Kuwu harus memilih namun harus netral, insyaallah pesta demokrasi  yang akan datang bisa kita nikmati bersama-sama tidak ada benturan aman kondusif,” ujar Herdiat dimana saatnya Pemilu 2024 Kuwu bisa menjadi betul sebagai pengawas, pengaman pesta demokrasi.

 

Sementara itu Kades PAW sisa masa jabatan 2022 – 2028, Ujang Tolib terpilih pada proses musyawah Desa Pamokolan mengantikan Alm Aon Nurhakim. Ujang Tolib sebelumnya sebagai  ASN di Kantor Kecamatan  Panumbangan, ianya membenarkan apa yang menjadi arahan sambutan Bupati.

 

“Sambutan, arahan Bapak Bupati benar dan saya tidak berniat memperkaya diri” ujar Ujang Tolib kepada kontenindonesia.com,  tidak ada niatan akan memperkaya diri dan berkeinginan mengabdi serta melanjutkan program kades sebelumnya dan akan lebih utamakan layanan salam sapa senyum, tidak akan membedakan setatus tetap akan mendapatkan pelayanan yang sama.

 

Penulis : Abraham Mahmoud