Rumpun Seni Pertunjukan Rakyat, Digelar Dewan Kesenian Di Tempat Wisata Situ Gede

oleh
Acara Rumpun Seni Pertunjukan Rakyat yang digelar Dewan Kesenian Kota Tasikmalaya, di tempat Wisata Situ Gede, Kota Tasikmalaya. Minggu, 16/09/2018. Foto : Tatang Hidayat

KOTA TASIKMALAYA – Acara bertajuk “Rumpun Seni Pertunjukan Rakyat, Dewan Kesenian Kota Tasikmalaya Karesmen Karajaan Rakyat” digelar diarea wahana Wisata Situ Gede Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Minggu, 16/09/2018.

Hendra J Rustandi, Penanggung Jawab acara tersebut mengatakan, acara Rumpun Seni Pertunjukan Rakyat, Dewan Kesenian Kota Tasikmalaya Karesmen Karajaan Rakyat ini, dihadiri oleh Aparatur Muspika setempat, berikut Dewan Seni Kota Tasikmalaya. Penampilan dalam acara ini, yakni 1. Sanggar tari mayang binangkit, 2. Calung medal gema grup, 3. Anggon bordir daiwani, 4. Karinding, 5. Silat, 6. Tasakur, 7. Gondang kaulinan budak, 8 . Kesenian Sd linggajaya

“Acara ini adalah suatu kegiatan sosialisasi dan eksplorisasi. Harapan kita, agar masyarakat puas dan lebih tahu bahwa segala jenis terkait kesenian dan budaya, ada di dewan kesenian.” ungkap Hendra, kepada Kontenindonesia.com dilokasi acara.

Salah satunya, dikatakan Hendra, adalah pertunjukan rakyat, ada teater dan karawitan, yang itu juga bagian dari kesenian. Untuk kedepannya dari pihak dewan kesenian, akan memunculkan baik itu dari pemerintah atapun swasta yang dianggap dewan kesenian bisa mempelopori laskar, yang akan dilibatkan para pelaku seni. Katanya.

 

 

Reporter : Tatang Hidayat
Editor      : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *