Ngaku Anggota Serse, Tiga Pemuda Dibekuk Tim Kujang Polrestabes Bandung

oleh
Ilustrasi Kejahatan Jalanan. Konten Jabar
Ilustrasi Kejahatan Jalanan. Konten Jabar

BANDUNG – Aksi tiga pelaku kejahatan jalanan akhirnya terhenti, setelah ketiganya dibekuk Tim Kujang Polrestabes Bandung, Jumat 9 Desember 2016. Ketiga pria yang diduga komplotan begal jalanan itu usai beraksi di persimpangan Jalan Raya Pasteur, Kelurahan pamoyanan, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Kamis 8 Desember Kemarin pukul 23.30 WIB.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Yusri Yunus menyampaikan, Ketiga pelaku kejahatan itu diketahui bernama BNA (18), HR (18), dan IS (19). Ketiganya dilaporkan setelah merampas sebuah ponsel, dompet berisi uang Rp 150 ribu, dan dompet kunci berisi STNK mobil sewaan. Tak hanya merampas, ketiganya juga menganiaya para korbannya. Guna mempertanggung jawabkan perbuatannya kini mereka pun ditahan di Markas Polsek Cicendo.

Dikatakan Yusri, peristiwa itu berawal ketika lima pemuda mengendarai mobil melintasi lokasi kejadian. Mereka yang dalam perjalanan pulang ke arah Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Tiba-tiba dihadang sebuah sepeda motor yang dikendarai tiga pria yang tak dikenal. Ketiga pemuda itu langsung membentak ke arah penumpang mobil dan mengaku sebagai anggota polisi.

Kelima pengendara mobil itu langsung meminggirkan kendaraannya didepan sebuah warung makan. Dan tiba-tiba pelaku memukul pelipis seorang korban dengan tangan kosong. Tak terima temannya dipukul, kemudian seorang rekannya membantu dengan membalas pukulan pelaku hingga terjadi baku hantam.

“Tiga rekan korban melarikan diri. Sedangkan kedua korban mengalami luka sobek di pelipis mata kiri, dagu, dan memar di sekitar wajah. Ketiga pelaku, langsung merampas barang berharga milik korban setelah menganiaya korban,” kata Yusri,

Beruntung seorang anggota Polsek Cicendo melintas di lokasi kejadian dan melerai perkelahian tersebut. Ketiga pelaku yang melihat kedatangan anggota polisi itu langsung berupaya melarikan diri, namun dua diantaranya berhasil dibekuk.

“Dua pelaku, yaitu BNA dan HR dapat diamankan dan IS orang melarikan diri. Selanjutnya petugas menghubungi Tim Kujang dan langsung melakukan pengejaran terhadap satu pelaku yang melarikan diri,” kata Yusri.

Dari informasi kedua pelaku yang berhasil diamankan, akhirnya seorang pelaku lainnya berhasil ditangkap. IS ditangkap dirumahnya di kawasan Buah Batu. Dari tangan tersangka, petugas menyita barang bukti berupa sepeda motor dan kunci mobil korban. Berdasarkan hasil keterangam sementara, ketiga pelaku telah beberapa kali melakukan pejambretan dan perampasan di Kota Bandung. (Hens Pradhana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *