Dua Pejabat Wakil Rakyat Hadiri Event Bola Voli di Lapang Desa Sukaratu

oleh
Saat berlangsung turnamen bola voli yang sempat ditonton dua orang pejabat wakil rakyat, di area lapangan Sukaratu, Sukaresik. Foto: Deni

KAB TASIKMALAYA – Event bola voli bertajuk Karang Taruna Cup yang digelar jajaran Karang Taruna Desa Sukaratu, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar), tampak dihadiri dua orang pejabat wakil rakyat. Sabtu 19/10/2024.

Kedua orang pejabat yang merupakan wakil rakyat itu, yakni Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tasikmalaya, H Aep Syaripudin dari fraksi partai PDIP dan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi Partai Amanat Nasional, H Budi Mahmud Saputra S.E.

Kehadiran dua orang pejabat tersebut dilokasi event bola voli itu, seakan menjadi sorotan utama berikut perhatian dari para peserta dan para penonton yang memenuhi area lapangan voli. Meski tak lama dilokasi acara, namun kehadiran keduanya seakan menjadi pemicu semangat bagi para peserta.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, H Aep Syaripudin mengatakan, kegiatan ini positif dan sangat bagus, event bola voli juga tidak hanya sebagai sarana olahraga, melainkan untuk sebuah hiburan positif bagi masyarakat.

“Kegiatan karang taruna ini bagus. Saya kira ini kegiatan yang harus dilaksanakan, karena volly ball bukan hanya sarana olahraga tapi juga sarana hiburan untuk masyarakat,” kata H Aep, saat ditanya awak media dilokasi.

Aep berujar, mudah-mudahan setiap grup-grup bola voli yang ada bisa menghasilkan atlet-atlet yang berpotensi. Menjadi pegiat olahraga yang sportif dan unggul.

“Harapan saya dari grup-grup yang ada ini mudah-mudahan bisa menghasilkan potensi-potensi atlet sportif,unggul dan bagus,” singkat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya itu.

Selain itu, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, H Budi Mahmud Saputra juga mengatakan, kegiatan turnamen bola voli yang digelar jajaran Karang Taruna seperti ini sangat bagus dan jangan terhenti. Apalagi wilayah Sukaresik menurutnya didominasi pegiat olahraga.

“Ini kegiatan sangat bagus dan jangan sampai terhenti hanya di Sukaresik. Yang menjadi bangga untuk saya, Sukaresik ini kelihatannya menjadi ajang olahraga baik main bola maupun volly. Mudah-mudahan ini menjadi sarapan olahraga yang mewakili di Kabupaten Tasikmalaya,” singkat H Budi.

Reporter: Deni