26 Kotak Berisi Ribuan Peluru Di Temukan Warga Saat Menggali Pasir

oleh
Kotak-kotak berisi ribuan peluru dari galian pasir. Konten Jabar / Foto Istimewa

BITUNG SULUT – Sebanyak 26 kotak berisi ribuan peluru jenis caliber ukuran 7,6 dan 12,7 mili miter yang berpungsi untuk Senjata Api (Senpi) jenis MK-3, di temukan Polisi saat penerusan penggalian di lokasi penemuan amunisi. Di duga, semua peluru yang di temukan di galian itu adalah bekas perang dunia kedua, dalam satu kotaknya berisi kurang lebih 200 peluru yang di temukan saat itu, jadi total keseluruhannya sebanyak 5.200 butir peluru.

“Semuanya 26 kotak yang ditemukan berisi peluru pada saat penggalian, satu kotaknya berisi kurang lebih 200 peluru, ya,,, totalnya jadi sebanyak 5200 peluru”. ucap Kapolsek Matuari, Polres Bitung, Sulawesi Utara, Kompol Fery Manopo, kepada wartawan Selasa 31 Januari 2017

Saat ini kata Fery, Seluruh barang penemuan tersebut semuanya telah diamankan oleh Tim Jihandak Sat Brimobda Polda Sulut.

Sebelumnya, Pada saat itu salah seorang warga bernama Eman Pangalila sedang menggali pasir untuk membangun rumahnya, tiba-tiba tanpa di sengaja saat menggali dia menemukan benda-benda yang aneh dicurigainya sebagai amunisi. Bahkan, ketika dia mencoba melakukan penggalian lebih dalam, ternyata masih juga di temukan beberapa kotak lagi yang di perkirakannya masih ada lagi kotak-kotak di dalam lokasi galian itu, yang ternyata kotak-kotaknya berisikan peluru, tak lama kemudian dia mendatangi kantor Polsek Matuari dan melaporkan penemuannya, dan langsung dilakukan pengecekan ke lokasi penggalian.

Kotak berisi amunisi tersebut, Sebelumnya diduga adalah bekas peninggalan pada jaman perang dunia, ditemukannya di Kelurahan Girian Atas, Lingkungan IV, Kecamatan Girian, Kota Bitung, yang tepatnya di halaman sebuah rumah milik Keluarga atas nama Kiki Tengker, sekira pukul 11.00 WITA. (Sumber Humas Polda Sulut) ***

Editor : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *