Atap IGD Ambruk, Bupati Ciamis: Insiden Ini Harus Segera di Tindaklanjuti

oleh
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, bersama Wakilnya Yana D Putra, saat meninjau langsung Bangunan RSUD Ciamis, yang atap IGD nya ambruk, Senin 19/10/2020. Foto : Irwan Hermansyah

CIAMIS – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, bersama Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra, tinjau langsung Bangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis, Jawa Barat (Jabar) yang ambruk pada Senin 19/10/2020 malam.

Bangunan ambruk yang ditinjau langsung oleh ke Dua petinggi Kabupaten Ciamis itu, yakni atap gedung Instalasi Gawat Darurat (IGD) yang berada di lantai Dua RSUD tersebut, hingga Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, mengarahkan agar insiden yang terjadi itu ditangani sesegera mungkin.

“Insiden yang terjadi ini harus sesegera mungkin di tindaklanjuti. Salah satunya dengan segera mengevakuasi pasien-pasien dan agar ditangani dengan sebaik-baiknya,” ungkap Herdiat Sunarya, kepada awak media dilokasi RSUD.

Sementara itu, Dodo Jakaria, anggota Unit Reaksi Cepat (URC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis mangatakan, tim kita sudah melakukan pengecekan ke lokasi RSUD Ciamis yang roboh.

“Peristiwa itu dimungkinkan terjadi akibat diguyur hujan deras, sehingga beban diatas ya di atapnya itu tidak kuat dan rapuh, lalu bajaringanya ambruk,” kata Dodo.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Utama (Dirut) RSUD Ciamis, Dr. Rizali mengatakan, untuk pengevakuasian pasien sebagian sudah dipindahkan keruang perawatan dan sebagian ke Rumah Sakit yang lain. Pasien dari IGD itu segera dimasukan ke ruang perawatan ada juga sebagian yang dialihkan ke Rumah Sakit lain.

“Jumlah pasien IGD yang dievakuasi seluruhnya berjumlah 13 orang, 1 orang masuk ICU, 9 orang masuk ruang perawatan dan 3 orang dialihkan ke rumah sakit lain. Akibat kejadian itu satu orang satpam RSUD ini, Andang Rusyana, mengalami luka ringan akibat terkena serpihan kaca dibagian hidungnya.” ungkap Dr. Rizali, saat dikonfirmasi diruang kerjanya.

Reporter : Irwan Hermansyah
Editor      : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *