GARUT – Kecelakaan yang terjadi di Jalan Raya Cipeundey – Malangngbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat (Jabar), Senin 26 Juni 2017, sekira pukul 16:00 WIB.
Kecelakaan tersebut yang melibatkan satu unit mini bus Grand Livina warna putih Nopol D 1813 WM yang di kemudikan Heri Sutarmas (64), asal Jalan Mangga RT 36/12, Kelurahan Sukamelang, Subang, terjadi tepatnya di turunan cukup tajam sebelum Terminal Malangbong tersebut.
Menurut sejumlah informasi yang berhasil di himpun Kontenjabar.com di lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP), mini bus Grand Livina tersebut yang di kemudikan Heri, melaju dari arah Tasikmalaya menuju Bandung. Setiba lajunya di lokasi TKP itu, mini bus tersebut tiba-tiba hingga tiga kali tergelincir dan sempat menyenggol mobil box bernopol Z 8464 DK yang sedang laju merayap menuju arah Tasikmalaya.
Menurut penumpang mobil bok tersebut bernama Esih (43), penyebab kecelakaan mini bus grand livina itu adalah remnya yang blong saat melaju di turunan jalan ini. Sehingga, mobilnya mungkin sngaja di arahkan ke pinggir kiri arahnya dan nabrak pondasi batas jalan hingga mental dan menabrak pembatas lampu penerangan umum. Jelas Esih di lokasi TKP, Senin 26 Juni 2017.
Kemudian kata Esih, akibat benturannya yang sangat keras ke pembatas lampu PJU itu, ban depan bagian kirinya mobil grand livina sampai meledak, bahkan mobil itu sempat tiga kali terguling hingga mengenai kendaran (mobil bok) yang saya tumpangi. Katanya.
Di ketahui, Heri Sutarmas tersebut dari Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya bertujuan ke wilayah Subang, Jawa Barat. Ia mengedarai mini bus Grand Livina itu sendirian. Mini bus Grand Livina tersebut hingga alami 80 persen kerusakan cukup patal. Sedangkan mobil box Z 8464 DK di kemudikan Yana Taryana (55), Asal Kampung Cirumampa, RT 03/04, Desa Cihaurkuning, Malangbong, Kabupaten Garut.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan itu. Peristiwa kecelakaannya saat ini sudah di tangani langsung Lakalantas Polres Garut.
(Supriyanto)
Editor : Deni
Kontenjabar.com