Sosok Mayat Laki-Laki Diketahui Bernama Udin, Ditemukan Tergeletak Ditengah Sungai

oleh
Sosok mayat yang diketahui bernama Udin, warga Kampung Balapulang, RT 02/02, Desa Mekarsari, Kecamtan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, tampak tergeletak ditengah Sungai Cibuka di area tersebut. Kamis, 14/03/2019. Foto : Deni

KAB TASIKMALAYA – Jembatan Sungai Cibuka, yang berada di Kampung Lio, Desa Mekarsari, Kecamtan Kadipaten, yang merupakan jembatan perbatasan dengan Desa Pasirhuni, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar), digegerkan dengan adanya penemuan mayat yang disinyalir berjenis kelamin laki-laki. Kamis, 14/03/2019 sekira pukul 12.00 WIB

Gambar terkait. Foto : Deni

Mayat yang memakai pakaian atas Kaos warna Kuning bertuliskan Le Mineral dan dan Kolor Pendek warna Biru itu, tampak tergeletak ditengah sungai tersebut tertahan ranting bambu.

Gambar terkait. Foto : Deni

Enjun, laki-laki paruh baya yang merupakan warga setempat mengatakan, itu korban namanya Bapak Udin, warga Kampung Balapulang, RT 02/02, Desa Mekarsari, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya. Kalau masalah kronologisnya hingga jadi korban begini Saya tidak tau.

“Korban itu namanya Pak Udin, laki-laki, orang Kampung Balapulang, Desa Mekarsari. Padahal tadi pagi sekitar pukul 08.00 WIB, dia sedang melah-melah kayu bakar dipinggir sungai kurang lebih 100 meter dari sini. Setau Saya Pak Udin punya penyakit pusing, padahal tadi istrinya nyariin.” Kata Enjun, saat di wawancara Kontenindonesia.com dilokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kamis, 14/03/2019.

Sementara itu, terkait adanya penemuan mayat yang tergeletak ditengah sungai tersebut, pihak Kepolisian yang diketahui dipimpin Iptu Dede Tarman, dari Mapolsek Ciawi, Kabupten Tasimalaya, yang saat itu berada di TKP, belum bisa memberikan penjelasan lengkap.

“Kita belum tau kronologis jelasnya yah, kita baru datang, sementara korbannya sudah dibawa ke RS. Jadi nanti saja yah, biar kita memberikan narasinya enak,” ungkap Iptu Dede Tarman, dilokasi TKP.

Penulis : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *