Unjuk Rasa Awak Angkutan Umum, Hingga Pembakaran Ban Depan Gedung DPRD

oleh
Ribuan awak angkutan umum se-Kota/Kab Tasikmalaya, saat unjukrasa di depan Gedung DPRD Kota Tasikmalaya. Rabu, 17/01/2018 siang. KONTEN INDONESIA / Foto Istimewa

KOTA TASIKMALAYA – Lagi-lagi, ribuan awak angkutan umum Kota/Kabupaten Tasikmalaya datangi Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar). Rabu, 17/01/2018 siang.

Massa aksi awak angkutan umum saat melakukan pembakaran ban di depan Gedung DPRD Kota Tasikmalaya

Ribuan awak angkutan tersebut mendesak dan menuntut pihak Pemerintah Kota Tasikmalaya agar mengeluarkan larangan terkait keberadaan angkutan umum berbasis online khusunya yang beroprasi di Kota Tasikmalaya.

Diketahui, akibat merasa kecewa karena tidak ada seorangpun perwakilan dari pihak Pemerintahan Kota Tasikmalaya yang bisa menemui ribuan masa aksi itu, selain sempat adu dorong dengan petugas keamanan guna memasuki gerbang kantor tersebut. Aksi unjukrasa itu memanas dengan adanya masa yang melempari Gedung DPRD tersebut dengan batu, hingga pembakaran ban bekas di depan Gedung DPRD.***

 

 

 

 

Suber : Fokuspriangan.com

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *