Caleg Muda Fery Radiansyah ST : Kalau Ditanya, Jawabannya Perjuangkan Masyarakat

oleh
Pery Radiansyah ST (kanan), calon anggota legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat, Dapil 2. Saat berfoto bersama di sela-sela acara gelar silahtuhrami bersama Tim ARB, di komplek Taman Kopo Katapang, Blok B 2, No 1, Soreang, Kabupaten Bandung. Jum’at, 18/01/2019. Foto : Kurniawan Trianto

KAB BANDUNG – Calon Legislatif (Caleg) dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) asal Kabupaten Bandung, Jawa Barat (Jabar), Fery Radiansyah ST yang akrab disapa Bung Fery, nyatakan kesiapan untuk bertarung merebut kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jabar, Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Kabupaten Bandung.

Menurutnya, ikut dalam pesta demokrasi pemilihan umum legislatif (Pileg) 2019 mendatang, karena termotivasi ingin mengabdi kepada masyarakat dan memperjuangkan hak-hak masyarakat.

“Kalau ditanya kenapa mau maju di pileg 2019, jawabannya karena untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat, yang salah satunya dengan menjadi anggota legislatif. Hal itu melihat kondisi di masyarakat sekitar juga, yang memang membutuhkan sosok baru, muda dan energik, yang bisa mewakili mereka,” ungkap Bung Fery Radiansyah, saat di wawancara Kontenindonesia.com di acara gelar silahtuhrami bersama Tim ARB, di komplek Taman Kopo Katapang, Blok B 2, No 1, Soreang, Kabupaten Bandung. Jum’at, 18/01/2019

Bung Fery juga mengatakan, sudah sangat optimis untuk maju sebagai calon legislatif, hal itu ditambah melihat banyaknya keluhan-keluhan dari masyarakat yang diperoleh. Selain itu, juga berkat kemauan diri Saya sendiri, restu orang tua serta dukungan dari keluarga, dan yang paling utama, adalah pangilan Illahi untuk menyelamatkan masyarakat dan negara.

“Alhamdulillah,,, sejak dari usia muda sekitar 20 tahunan Saya sudah terjun kiprah kedunia politik, bahkan pada usia muda Saya saat itu, Saya juga sempat mengurus berbagai organisasi kemasyarakatan, yang paling lama Saya di AMPI, dulu sempat juga menjadi tokoh muda Golkar namun pindah berlabuh di partai Gerinda, tak lain untuk menyelamtkan Indonesia dan siap membawa perubahan. Insya alloh dengan berbagai pengalaman panjang itu, Saya tau dan faham bagaimana membuat perubahan yang baik dan positif bagi masyarakat.” katanya.

Bung Fery menambahkan, apabila Saya berhasil dipercaya untuk mengemban amanah dari masyarakat, insya alloh Saya akan memperjuangkan hak-hak masyarakat, seperti bidang Kesehatan, Pendidikan, dan juga akan berusaha mempengaruhi arah kebijakan ekonomi pemerintah pro rakyat kecil, seperti halnya UMKM dan lainnya. Alasan kenapa Saya memilih Partai Gerindra, karena sudah merasa cocok dengan tujuan dan cita-cita partainya, yang bisa membawa perubahan bangsa ke arah yang lebih baik untuk menang menuju adil dan makmur.

“Selain misi-misi dan alasan tersebut, Saya akui, memilih partai gerindra itu karena Saya mengagumi sosok petingginya yakni Prabowo Subianto, yang menjadi salah satu calon presiden di pemilihan umum 2019 mendatang.” Terangnya.

Untuk diketahui, dihadapan sosok para tokoh Penggerak SDM Lapisan bawah (akar rumput), yakni Ketua ARB, Yudika Adjie dan Kang Iyep Tagar, Bung Fery berkata dengan lantang “Saya mengagumi sosok beliau (Prabowo Subianto). Sehingga saya sangat berharap, agar Bapak Prabowo menjadi Presiden RI”. Dengan itu, Kabupaten Bandung yakni tipologi daerah berkembang, layak mendapatkan 70% suara di pilpres nanti.

 

 

Penulis : Kurniawan Trianto
Editor   : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *