Meriahkan Tahun Baru Imlek, Chef Rudy Choirudin Ajak Ibu-ibu Belajar Memasak Di Sentul City

oleh
Chef Rudy Choirudin, saat mempraktekan demo memasak didepan sejumlah ibu-ibu yang hadir, di acara Sentul City Love Indonesia. Sabtu, 24/02/2018. KONTEN INDONESIA / Ibra Hermawan

SENTUL – Chef ternama Rudy Choirudin, mengajak kaum Ibu-ibu warga Perumahan Sentul City untuk belajar memasak dan cerdas dalam menyajikan makanan penuh praktis dan lebih kreatif. Sabtu, 24/02/2018.

Acara demo masak yang diselenggarakan langsung oleh management Sentul City itu, yakni dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Imlek yang bertajuk “Sentul City Love Indonesia”, bertempat di halaman Kantor Show Unit Saffron Noble, Sentul City Apartement.

Pada kesempatan itu, Chef Rudy Choirudin mengatakan, saat ini para Ibu-ibu modern dituntut untuk menjadi lebih kreatif lagi dalam mengatur segala kebutuhan keluarga, serta lebih kreatif dalam mensiasati anak-anak yang susah makan.

“Saat ini, para ibu-ibu harus semakin kreatif dalam menciptkan keseruan baru dirumah masing-masing. Selain menyajikan hidangan-hidangan yang cepat dan nikmat untuk keluarga, para ibu juga harus pintar menyajikan aneka resep agar anak-anak dan kelurga bisa menikmati makanan yang disajikan,” kata Rudi, yang didampingi Shahnaz Haque sebagai bintang tamu dalam acara itu.

Sementara itu, Head Of Corporate Communication PT. Sentul City, Ario Danu menuturkan, acara ini sebagai rangkaian kegiatan dalam memeriahkan Tahun Baru Imlek, yang sengaja digelar sejak tanggal 17 Februari hingga puncak acaranya pada tanggal 02 Maret 2018 mendatang, yang acara akan dimeriahkan oleh Delon salah satu Artis jebolan Indonesian Idol, Marching Band, Parade Barongsai dari Dragon Dance Merah Putih Bogor.

“Acara ini juga bertujuan untuk saling memperkenalkan antar penghuni perumahan Sentul City. Kenapa saya hadirkan Chef Rudi??? yang pertama, Saffron ini bekerjasama dengan Vendor Tupper Ware, selain itu juga bisa memberikan ilmu memasak kepada ibu-ibu warga sekitar,” kata Ario Danu.

Ario menambahkan, Sentul City sebagai kawasan yang cepat berkembang dan bukan sekedar hunian yang nyaman di kawasan Sentul. Tetapi menyediakan juga berbagai fasilitas bagi penghuninya, mulai dari sarana olahraga, pendidikan, kesehatan termasuk Aeon Mall yang saat ini sedang tahap pembangunan.

“Selain itu, Sentul City juga saat ini sedang mempersiapkan konsep pasar bersih dan Food Court yang akan di resmikan tanggal 3 maret mendatang. Kemudian kedepannya, Sentul City ini akan menjadi sebuah Kota Mandiri, dengan tujuan untuk mengurangi tingkat kepadatan dan kemacetan di Ibu kota.” terang Ario.

 

 

 

 

Penulis : Ibra Hermawan
Editor   : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *