BEKASI- Warga Kampung Pilar, Desa Cikarang Kota, Kecamatan Cikarang Utara Berbondong- bondong datang untuk membersihkan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar yang sudah menggunung
Salah satu warga Hermansyah mengaku menyesalkan adanya tumpukan sampah di tempat pembuangan sampah liar tersebut. Menurutnya, Tumpukan sampah itu bukan hanya mengganggu pemandangan, Melainkan menimbulkan bau tak sedap yang sangat menyengat. Untuk itu warga sekitar berinisiatif untuk mengadakan Kerjabakti merapihkan tumpukan sampah yang sudah berserakan.
“,Tumpukan sampah Liar itu sangat mengganggu kami selaku warga Sekitar, Ditambah bau tak sedap yang sangat menyengat hingga radius puluhan meter, Selain bau jika datang Musim panas sampah pelastik terbawa angin dan berterbangan sampai belakang kampung” Ungkap Hermansyah, Minggu (01/12/2019).
Dia berharap agar Pemerintah Kabupaten Bekasi tidak menutup mata dalam persoalan TPS Liar yang ada di Kabupaten Bekasi. Untuk itu dia meminta kepada Dinas terkait agar segera turun tangan dan menindak lanjuti TPS liar Yang ada wilayahnya.
“Iya saya sudah geram, terutama warga. Padahal dikita ada instansi yang mengurusi ini, tapi mereka seperti tutup mata dan telinga perihal TPS liar, Untuk itu saya minta kepada pemerintah untuk menyelesaikan persoalan sampah yang ada di kampung saya,” Tutupnya.
Penulis: Saripudin