Denlantamal V Surabaya Bantu Vaksinasi 1.300 Dosis Serta Optimalkan Hasil Laut Selatan

oleh

JEMBER – Kabupaten Jember yang memiliki wilayah pesisir pantai Laut Selatan merupakan potensi yang perlu dikembangkan secara optimal. Mengembangkan sektor kelautan dan perikanan agar bisa mensejahterakan para nelayan, Pemkab Jember menggandeng Komandan Pangkalan Utama Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (Denlantamal V) Surabaya .

Menyambut kedatangan personil Denlantamal V di Pendopo Wahyawibawagraha Rabu (08/09/2021), Bupati Jember Ir H Hendy Siswanto meminta bantuan dalam pemanfaatan hasil Laut untuk kemaslahatan kabupaten Jember.

Kepada Awak media, Bupati mengatakan bantuan yang akan diberikan oleh personil TNI AL berupa pelatihan dan pemanfaatan hasil laut, sehingga kesejahteraan para nelayan ini biasa terwujud, “Semua masyarakat di Kabupaten Jember akan dibantu oleh nya,” terangnya.

Sementara itu, Danlantamal V Laksma TNI Yoos Suryono Hadi mengatakan pihaknya pun dalam rangka terciptanya herdimmuniy akan menyelenggarakan serbuan vaksin untuk warga Kabupaten Jember.

“Gerakan ini merupakan wujud kehadiran TNI AL untuk masyarakat Jember dalam membantu mempercepat tercapainya kekebalan komunal (herd immunity) dengan vaksinasi, “ ujarnya, Denlantamal V pada saatnya siapkan untuk Jember sebanyak 1.300 dosis vaksin sinovac tahap pertama.

Kembali, Bupati atas kepedulian dari TNI AL membantu vaksinasi di Kabupaten Jember menyampaikan apresiasi dan terimakasih “Terima kasih Lantamal V, TNI kita semuanya saling peduli terutama untuk masyarakat Jember.” ungkap Bupati Hendy.

Kontributor : Anjasmara
Editor            : Abraham

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *