Hasil Pembangunan Pasar Cermat Cililin, Sudah Di Resmikan Bupati

oleh
Pasar Cermat Cililin di Kabupaten Bandung Barat, yang baru selesai di bangun dan di resmikan bupati. Konten Jabar / Indra Permana

BANDUNG BARAT – Pasar Cermat Cililin yang berada di Kabupaten Bandung Barat (KBB), beberapa waktu lalu 07 Maret 2017, sudah di resmikan Bupati Bandung Barat, Drs. H. Abubakar M.SI di dampingi isrinya H. Elin S Abubakar.

Peresmian Pasar Cermat tersebut, di hadiri sejumlah pihak dari Dewan Perwakilan Rakyat (DRP), dan juga jajaran Aparatur Muspika setempat, yakni Camat, Danramil dan Polsek setempat Cililin.

Buapati DRS. H. Abubakar tersebut saat di wawancara watawan Kontenjabar.com mengatakan, Seiringnya dengan program repitalisasi yang akhirnya terbentuk Forum Antara Pedagang Pasar (FAPP) Pasar Cermat Cililin, bahkan di samping forum tersebut, jajaran di dalam FAPP itu sudah mengikatkan dirinya masing-masing hingga terbentuk kepada Koperasi. ucap Bupati KBB tersebut, Senin, 20 Maret 2017.

Teuntu saja kata Abubakar, Program seperti ini sangat mencerminkan bahwa pembangunan di wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB), yakni dengan Visi dan Misinya yang sangat Cermat, dan juga tidak menjauh dari polanya yaitu “Gotong Royong”. Jadi, kita semua harus tetap mendorong dengan rasa tanggung jawab para pedagang, sehingga bisa melahirkan dana pembangunan Kios.

Dikatakan Abubakar, Paska kebakaran lalu, pihak Pemerintah Daerah (Pemda) memberikan insentip dalam memperjuangkan program grapitalisasi, sehingga sekarang kita bisa melihat gang-gang di setiap kios dan juga saluran air yang sangat layak. Bahkan, bangunan-bangunan pasar ini sudah di tinggikan guna menghindari rawan banjir di kala musim hujan.

Sementara, H.Momon Kepala Pasar Cermat Cililin itu menerangkan, Jumlah anggaran keseluruhan yang di pakai pembangunan di pasar ini, yakni dari dana bantuan pusat senilai Rp.2,2 milyar. Waktu pembangunan pasar Cermat Cililin ini, Cuma tiga bulan hari kerja, yang saat itu di mulai pada 15 September  2016, sampai 20 Desember 2016.

Momon berujar, Untuk kebersihan di lingkungan pasarnya yang terutama mengenai sampah, itu sudah ada tempat khusus untuk pengumpulan sampahnya yakni Tempat Pembuangan Sampah (TPS), yang nantinya di tarik ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang berada di daerah Rajamandala, yang penarikan sampahnya di jadwalkan empat kali dalam satu bulan, di tarik oleh pihak Dinas Kebersihan, KBB. (Indra Permana)

Editor : Deni

 

 

Kontenjabar.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *