BANDUNG – Untuk melawan maraknya bredar berita palsu (Hoax) yang kerap terjadi di dunia maya (Internet) belakangan ini, jajaran Pemerintah Kota Bandung berinisiatif gelar deklarasi BANDUGHANTAMHOAX dengan berkampanye selama satu tahun.
Selama kurang lebih satu tahun ini, di Kota Bandung akan melakukan kampanye guna melawan maraknya beredar berita palsu atau hoax, yang kerap di buat oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Sebagai permulaannya, pada hari Senin 20 Februari 2017 besok akan digelar Deklarasi “BDGHANTAMHOAX” yang akan di gelar di AREA taman alun-alun, sekitar pukul 09:00 WIB.
Untuk warga masyarakat yang khususnya di Kota Bandung, perlu di ketahui, bahwa selama kurang lebih setahun ini kita akan melakukan kampanye untuk melawan berita palsu (Hoax), dengan tajuk “Bandung Hantam Hoax”.
“Besok hari Senin 20 Februari 2017, khususnya untuk warga Bandung semuanya di undang untuk berkumpul mendeklarasikan “Bandung Hantam Hoax”, yang mana hal itu adalah bagian dari kampanye edukasi.” kata Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, di Bandung, Minggu, 19 Februari 2017.
Menurut pria yang akrab di sapa Kg Emil itu, Deklarasi Hantam Hoax tersebut bertujuan untuk membuat warga masyarakat lebih pintar dalam memilah dan memilih serta menyebarkan jenis informasi yang mereka dapat. Agar setiap berita-berita palsu (Hoax) yang di buat oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, penebar kebencian untuk banyak yang bertengkar, rasa saling benci itu bisa kita kikis habis dengan jiwa kedewasaan, yang tentunya dengan azas pendidikan. Selain itu, warga masyarakat juga harus lebih pintar ketika mendapat atau mendengar informasi, harus bisa memilih dan juga memilah, mana berita-berita online yang terpercaya, dan mana yang jangan terlalu di percaya, sehingga menjadikan kedewasaan.
“Ya,,, masyarakat juga harus lebih pinta memilih, mana berita yang palsu dan mana berita yang benar. Karena untuk saat-saat ini, bukan hal mencari informasi, akan tetapi bagaiman memilih dan memilah informasi yang benar dan mendidik.” Ucap Wali Kota Bandung itu.
Dalam acara BANDUNGHANTAMHOAX besok, akan menyuguhkan beberapa acara, yang di antaranya, aksi gerakan (koreografi) sebagai salah satu simbol BDGHantamHoax, kemudian penandatanganan Giant Ballon sebagai komitmen bersama untuk memerangi berita plsu (Hoax), lalu prosesi acara seremonial yang akan di tandai dengan menggelindingkan Giant Ballon ke arah pin bertuliskan HOAX, serta acaranya akan di akhiri dengan foto-foto bersama nantinya. ***
Editor : Deni