KAB TASIKMALAYA|Jelang Pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Giri Pribadi,S.Pd selaku kepala Desa Cipondoh sekaligus sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Apdesi Kab Tasikmalaya dikabarkan bakal maju mencalonkan diri di pemilihan Bupati 2024. Begini jawaban soal kabar dirinya maju di pilbup 2024.
Terkait itu. Giri Pribadi mengatakan, Ya mungkin saya sebagai ketua Apdesi di kab Tasikmalaya yang didalamnya salah satu profesi para kepala Desa dan dukungan dari para kepala desa mendorong untuk mencalonkan diri menjadi bakal calon bupati Kab Tasikmalaya nanti, Ungkap Giri di acara Milangkala Desa Sukagalih, Selasa 09/01/2024, Kab Tasikmalaya.
BACA JUGA:
Bertemakan “BETAH” Peringatan Milangkala Desa Sukagalih Ke- 45 Penuh Makna
Soal kabar dirinya akan mencalonkan diri sebagai Bupati Tasikmalaya. Ya mudah – mudahan tergugah semua, bahwa desa siap membangun di dataran kabupaten, karena kita juga punya icon, yakni “desa maju, desa berkembang dan desa mandiri”. itu salah satu visi misi di para kepala desa yang ingin membangun masyarakat desanya ke yang lebih baik, Papar Giri.
Lanjut Giri mengatakan, dikarenakan di organisasi kami mempunyai program dan kunjungan kerja ke setiap wilayah secara continue, ya ada cetusan – cetusan di daerah dan isu bahwa dirinya harus mencalonkan diri di pilbup Kab Tasikmalaya, dan itu mungkin kemauan para sahabat kami para kepala desa di kabupaten Tasikmalaya, bahwa ingin menginginkan sosok dari desa yang menuju di kabupaten. Untuk lebih lanjutnya ,saya pun belum melangkah lebih jauh, Ujar Giri.
Intinya, Mudah – mudahan saja kita kompak dan kita sudah membuat motor kita desa bersatu demi membangun masyarakat desa yang lebih baik dan mudah – mudahan kita bermanfaat untuk masyarakat desa. Dan mendapatkan perhatian khusus untuk pembangunan yang ada di desa juga diberikan kenyamanan juga untuk pembangunan – pembangunan khusus di desa, mudah-mudahan ke depannya ikon kabupaten itu adalah desa terima kasih, Pungkas Giri Pribadi.
Reporter: Janur