Puskesmas Ciamis Mulai Diakreditasi Tim Surveyor Kemenkes

oleh
Kepala Puskesmas Ciamis drg.Evie Triyanti

KAB.CIAMIS —– Puskesmas Ciamis Tadi pagi senin (09/12/2019) Di Re-Akreditasi oleh surveyor kementrian kesehatan,acara yang dihadiri Bupati Ciamis Dr.H.Herdiat,Plt Kadis Kesehatan Maman Soemantri serta unsur muspika

Kepala Puskesmas Ciamis dr.Evie Triyanti saat temui awak media termasuk konten indonesia.com mengatakan,”Dalam kegiatan yang dilaksanakan tersebut merupakan kegiatan yang sesuai dengan amanat Permenkes No. 46 Tahun 2015 bahwa Puskesmas yang telah terakreditasi akan dilakukan akreditasi ulang atau re-akreditasi setiap 3 tahun sekali. Bagi Puskesmas yang telah terakreditasi pada tahun 2016, maka pada tahun 2019 harus dilakukan akreditasi kembali,”ujar Evie

Kepala Puskesmas Ciamis drg.Evie Triyanti

“Re-Akreditasi dilakukan agar puskesmas tidak mengalami sindrom ‘jalan di tempat’ setelah mendapatkan status terakreditasi, namun tetap terus menerapkan prinsip peningkatan mutu yang berkesinambungan dalam pemberian pelayanan kepada masyarakat,

Penyambutan Tim Re Akreditasi di Puskesmas Ciamis Disadari oleh Tim Puskesmas bahwa beberapa puskesmas yang sudah dilakukan penilaian, terlebih jika hasil akreditasi yang didapatkan yakni akreditasi dengan penilaian dasar/madya. “Berbeda halnya dengan puskesmas yang dinilai sebagai puskesmas paripurna, sering menjadi puskesmas percontohan atau sebagai tujuan kaji banding, sehingga setiap kali ada kunjungan selalu harus memberikan data ter update dan secara tidak langsung terus melakukan pembenahan dari waktu ke waktu,”kata Evie

Menurut drg. Evie, agar pelaksanaan re-akreditasi Puskesmas dapat berjalan optimal, ada beberapa kondisi yang sudah harus dipenuhi puskesmas, diantaranya adalah puskesmas telah melaksanakan seluruh rekomendasi dari proses survei akreditasi sebelumnya.
Jalannya kegiatan berlangsung dengan lancar, setiap sesi pemateri mampu memberikan semangat baru bagi semua peserta, beberapa hal merupakan pembelajaran yang baru bagi peserta sehingga diskusi yang berlangsung sangat menarik,”tutup Evi

Penulis : Jepri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *