Reses Anggota DPR-RI H Amin Santono, Sekaligus Kunjungan Nyepuh Kakuncenan

oleh
H Amin Santono saat laksanakan reses sekaligus menghadiri acara Nyepuh Kakuncenan KH Panghulu Gusti, di Dusun/Desa Ciomas, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat (Jabar), Sabtu 13 Mei 2017. Konten Jabar / Deni

CIAMIS – Reses masa sidang 4 tahun 2016/2017, yang di laksanakan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) komisi XI dapil Jawa Barat (Jabar), Fraksi Partai Demokrat, H Amin Santono S. Sos. MM, pada Sabtu 13 Mei 2017. Agenda reses tersebut yang sekaligus mengunjungi acara Nyepuh Kakuncenan KH Panghulu Gusti, di Dusun/Desa Ciomas, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat (Jabar), di hadiri banyak warga masyarakat dan sejumlah jajaran orang penting di wilayah Kecamatan Panjalu tersebut, yakni dari mulai Juru Kunci bernama Ma Iyam, jajaran Pemerintahan Desa Ciomas, jajaran Muspika setempat dan sejumlah tokoh ulama serta tokoh masyarakat.

Bahkan, H amin Santono yang istrinya menjabat anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat (Jabar) komisi V dapil  X yakni H Yoyoh Rukiyah S. Tr. Keb  yang sama dari F Partai Demokrat itu, sempat beberapa saat berbaur dengan sejumlah warga masyarakat yang menghadiri acara.

H Amin Santono tersebut saat di wawancara Kontenjabar.com mengatakan, Pada kesempatan reses yang sekaligus menghadiri acara Nyepuh Kakuncenan KH Panghulu Gusti ini, saya sangat mengapresiasi dan juga memberi suport yang  cukup tinggi terhadap semuanya, terkait masih adanya kekuatan dalam melestarikan budaya. Selain itu, saya juga memberikan penghargaan dan penghormatan terhadap semua para pejuang Agama Islam. kata H Amin saat di lokasi reses, Sabtu 13 Mei 2017

Saya berharap, di katakan H Amin, Untuk kekuatan-kekuatan seperti hal itu, agar bisa di jaga dengan baik dan semoga lebih di lestarikan lagi oleh semua orang, serta harus menjadi salah satu motifasi yang penting untuk generasi kita kedepan.

“Hal itu sangat penting sekali untuk di lestarikan, dari mulai Budaya kita, Agama kita dan lain sebagainya yang bisa menjadi motifasi positif terhadap generasi masa depan. Agar setiap elemen masa depan kita bisa lebih baik dan berpotensi.” Terang H Amin.

Sementara, Sekretaris Pribadi (Sekpri) anggota DPR-RI itu bernama Rahmat Hidayat mengungkapkan, Acara yang di gelar di Dusun/Desa Ciomas, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat (Jabar) ini, merupakan salah satu agenda resesnya Bapak H Amin Santono sebagai anggota DPR-RI. Dalam reses kali ini, agenda resesnya sekaligus menghadiri acara Nyepuh Kakuncenan KH Panghulu Gusti di tempat ini. Acaranya di mulai dari jam 09:00 hingga jam 11:00 WIB nanti, dan akan di lanjutkan dengan acara kunjungan ke area Mancing Wisata yang saat ini sedang di gelar di Situ Lengkong Panjalu. Kata Rahmat

Diketahui, keluarga pejabat tersebut yang berkediaman di Kampung Wage, Desa Haurkuning, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan, Jawa barat (Jabar) berhasil menjadi satu-satunya Keluarga Pasangan Suami Istri (Pasutri) yang menjabat sebagai anggota DPR-RI dan DPRD Jabar. selain itu, untuk mendekatkan jalinan talisilaturahmi antar golongan masyarakat, pejabat pasutri tersebut berhasil mendirikan lembaga bernama Amin Family Centre (AFC) yang berpusat di area rumah kediamannya. Bahkan, ada juga moto yang sangat penting yang di rancan keluarga pasutri pejabat itu, yakni HAYO TURBA (H Amin dan H Yoyoh Turun Kebawah).***

(Deni/Ronggala/Iing S)

Editor : Deni

 

 

Kontenjabar.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *