Sistim Bioflok Untuk Budidaya Ikan Nila Di Kabupaten Ciamis

oleh
Sekretaris dinas Peternakan dan perikanan kabupaten ciamis H.otong Bustomi

KAB CIAMIS – Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Ciamis akan fokuskan mengembangkanbudidaya ikan nila dengan teknologi sistem bioflok, Teknologi bioflok tersebut telah sukses diterapkan untuk budidaya ikan lele.

Photo : Sekretaris dinas Peternakan dan perikanan kabupaten ciamis H.otong Bustomi

Sekretaris dinas Peternakan dan perikanan kabupaten ciamis H.otong Bustomi mengatakan kepada Konten Indonesia.com  ikan nila juga mampu mencerna flok yang tersusun atas berbagai mikroorganisme bakteri, algae,zooplankton, fitoplankton, dan bahan organik sebagai bagian sumber pakannya, itu sangat menguntungkan dalam budidaya di kolam

Otong juga menyampaikan, sistem bioflok juga mampu meningkatkan produktivitas, waktu pemeliharaan lebih singkat, dalam pemeliharaan ikan Nila sistem bioflok, yang perlu dijaga adalah kandungan oksigen yang larut di dalam air, hal itu karena oksigen disamping diperlukan ikan untuk pertumbuhan juga diperlukan oleh bakteri untuk menguraikan kotoran atau sisa metabolisme di dalam air,”ujar.

Penulis  ; Jefri

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *